Friday 3 March 2017

KKN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) METRO DI DESA RUKTI SEDIYO

MAHASISWA KKN IAIN METRO PERIODE I TAHUN 2017
      
  Ilmu Pendidikan Islam, kali ini akan membahas mengenai pendidikan moral, etika dan agama dalam kehidupan masyarakat dengan sebuah pendidikan non-formal yaitu melalui pendidikan karakter di desa Rukti Sediyo.

http://ruktisediyolamtim.com/

###
         Baiklah langsung saja pada perkenalan ini.
kegiatan kami dari tanggal 19 Januari - 27 Februari 2017 adalah mengadakan Kuliah Kerja Nyata Di Desa Rukti Sedyo. perjalanan KKN yang sangat beredukasi membawa kami pada kecintaan serta suka cita dan kerinduan yang sangat dalam dihati kami.

susansa pengajian rutin ibu-ibu desa Rukti Sediyo

Berbagai aktifitas hari demi hari kami lalui dengan penanaman pendidikan akhlak-moral, intelektual dan religiulistik. Semua pendidikan ini memang tidak akan kami miliki secara menyeluruh atau bahkan hanya pada kertas hitam diatas putih. Teori memang sangatlah penting sebagai pedoman aktifitas kehidupan. namun jika  teori tidak diringi dengan tindakan maka takkan ada kesempurnaan Ilmu. Sempurnanya Ilmu  yang sesorang miliki akan terpancar pada perilakunya. Perilaku merupakan gambaran dari seberapa kuat dan dalamnya ilmu yang ia miliki. karena perilaku itulah yang disebut dengan Akhlak yaitu prilaku mulia yang selama ini pendidikan Islam cita-citakan.

Mahasiswa yang memiliki nilai jual tinggi terletak pada Akhlak mereka. seberapapun tingginya pendidikan, kekuasaan ataupun finansial yang mereka miliki tanpa dibarengi dengan akhlak yang baik akan membawa pada kesenjangan berpikir dan bertindak yang kurang etik di mata masyarakat-sosial. mengapa masyarakat yang menjadi sorotan dalam hal ini ?
mahasiswa dibentuk dalam lingkungan pendidikan di segala lembaga-lembaga pendidikan yang ada bukanlah hanya untuk menyokong kemakmuran kehidupan pribadinya namun juga kehidupan masyarakat. karena betapapun pentingnya memakmurkan kehidupan pribadinya jika tidak dibarengi dengan Akhlak yang baik pada masyarakat maka tidaklah akan berguna kemakmuran yang dia miliki. kesejahteraan hidup setiap pribadi manusia terletak pada seberapa pentingnya dia dimata oranglain disekitarnya. Penilaian masyarakat terhadap dirinyalah yang membawa kedamaian dan kemakmuran pada jiwa maupun raga insani.
Pemasangan Tulisan pada Gapura
Mahasiswa KKN dengan Babinkabtimnas
yang dibantu Partisipasi Warga Desa Rukti Sediyo

Kuliah Kerja Nyata inilah yang kemudian membawakan kami pada satu kesimpulan "diri kita akan terlihat oleh kita sendiri pada saat berinteraksi dengan orang lain, dan kemauan untuk belajar serta usaha memperbaiki adalah derajat yang dapat diukur oleh masing-masing Setiap diri seseorang maupun orang lain, sekalipun dengan proses dan cara yang berbeda-beda".

mengapa demikian ?

PERJALANAN CERITA DALAM ARTIKEL INI AKAN DIMUAT DI JUDUL ARTIKEL SELANJUTNYA
SALAM SEMANGAT


***

Masukan dan saran yang membangun diharapkan dalam penulisan artikel ini..
jika teman-teman ingin memberikan masukan ataupun saran, harap menulis dikotak komen yang telah di sediakan.
"Jangan Lupa untuk ikut bergabung di Web Saya dengan cara Klik Mengikuti di Halaman


Selamat mengikuti artikel kami selanjutnya
terimakasih banyak  -_-